Awal Mula Yayasan Attaqwa (1956)
Yayasan Attaqwa, dahulu bernama Yayasan Pembangunan, Pemeliharaan dan Pertolongan Islam (YP3I), didirikan oleh Pahlawan Nasional Almaghfurlah KH. Noer Ali pada tahun 1956. Sejak awal Yayasan Attaqwa berfokus pada bidang pendidikan melalui Perguruan Attaqwa yang hingga saat ini membawahi 186 unit sekolah/madrasah dari tingkat RA/TK hingga Perguruan Tinggi (Institut & Ma’had Aly) serta Pondok Pesantren dan juga pada bidang dakwah dan pemberdayaan masyarakat melalui Dewan Masjid Attaqwa yang hingga saat ini membawahi 69 masjid dan musholla.
Pembentukan Attaqwa Peduli (2018)
Pada tahun 2018, Yayasan Attaqwa memperluas kiprahnya dengan membentuk Attaqwa Peduli, sebuah unit filantropi yang berfokus pada bantuan bencana alam dan tragedi kemanusiaan. Beberapa kegiatan signifikan yang dilakukan antara lain bantuan korban bencana gempa bumi dan tsunami di Sulawesi Tengah (2018), pembangunan hunian sementara di Lombok (2018), bantuan korban Tsunami di Banten (2018), bantuan tragedi kemanusiaan di Rohingya (2017), bantuan korban gempa bumi di Cianjur (2022) dan bantuan tragedi kemanusiaan di Palestina (2023).
Inisiasi Pembentukan LAZ Attaqwa (2023)
Pada tahun 2023, pengurus Dewan Masjid Attaqwa (DMA) memulai inisiatif pembentukan Lembaga Amil Zakat Attaqwa (LAZ Attaqwa) agar salah satu program kegiatan yang selama ini telah dilaksanakan yaitu pengumpulan dana zakat, infaq dan sedekah selain aman syar’i juga menjadi aman regulasi dan aman NKRI. Proses ini melibatkan kajian mendalam, studi banding ke berbagai lembaga amil zakat, serta pelatihan pengeloaan zakat bekerjasama dengan BAZNAS RI.
Resmi Menjadi LAZ Tingkat Provinsi (2024)
Pada tanggal 15 Januari 2024, melalui Surat Keputusan Yayasan Attaqwa No. 051/YAT/SK/I/2024 tanggal 15 Januari 2024, LAZ Attaqwa resmi dibentuk. Setelah melalui proses verifikasi dan validasi, LAZ Attaqwa memperoleh rekomendasi dari BAZNAS RI dan izin operasional dari Kementerian Agama RI. Pada tanggal 3 Juni 2024, LAZ Attaqwa dikukuhkan sebagai Lembaga Amil Zakat Skala Provinsi
Misi
Kami berkomitmen untuk menjadi Lembaga LAZ yang terus bertumbuh dalam kemaslahatan, meningkatkan jumlah muzakki, berkembang menjadi lembaga berskala nasional, dan bermanfaat dalam peran keummatan.
Visi
- Bertumbuh, maslahat
- Bertambah, muzakki
- Berkembang, menuju level nasional
- Bermanfaat, untuk ummat
Jejaring LAZ Attaqwa
Kami memiliki jaringan yang luas dan kuat, terdiri dari berbagai elemen masyarakat dan institusi, di antaranya:
- Anggota DMA (Dewan Masjid Attaqwa): 69 Masjid / Musholla
- Walisantri Pondok Pesantren Attaqwa: 1500 wali santri
- Jama’ah KBIH Attaqwa: Ribuan jamaah dan calon jama’ah haji
- Madrasah atau sekolah di bawah Perguruan Attaqwa: Lebih dari 100 sekolah / madrasah
- Yayasan Attaqwa Cabang: Lebih dari 50 yayasan cabang
- Majlis Ta’lim kaum ibu (MTAP) Muhsinin pecinta Attaqwa
- Perusahaan-perusahaan di daerah Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Kabupaten Karawang
Jenis Program
Lazattaqwa memiliki berbagai program yang meliputi:
- Tarbiyah: Program pendidikan dan pengembangan karakter
- Da’wah: Penyebaran ajaran Islam dan pembinaan umat
- Ijtimaiyah: Kegiatan sosial dan kemasyarakatan
- Iqtishodiyah: Program ekonomi dan pemberdayaan masyarakat
Motto
BERTUMBUH, BERTAMBAH, BERKEMBANG DAN BERMANFAAT
Kontak
Kami senantiasa terbuka untuk berkomunikasi dan bekerja sama dengan Anda. Berikut adalah informasi kontak kami:
- Nomor HP: 0852-3232-3421
- Instagram: @laz_attaqwa
- YouTube: Lazattaqwa
- TikTok: lazattaqwa
- Facebook: lazattaqwa
- Website: www.lazattaqwa.org
Mari bersama-sama kita berkontribusi dalam pembangunan umat yang lebih baik. Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan Anda terhadap Lazattaqwa.